^o^ hohohohoho im so happy today...
Bagaimana tidak? Sabtu kemarin saya baru bisa tidur jam 1 malam. Karena saya sedang berhalangan, maka saya bisa tidur sepuasnya sampai siang. Jadilah saya bangun jam 11 siang hari ini. Setelah sedikit chatting dengan suami, saya bersiap2 dan berangkat ke rumah Bang Ro'il-Mbak Atun untuk nonton bareng AFF Suzuki cup Indonesia vs Philipine!! Jam 12 saya berangkat. Salju belum turun. Hari ini memang saya dedikasikan untuk diri saya bersenang-senang setelah 10 hari menjadi zombie, hanya di depan komputer dari bangun tidur sampai tidur lagi. Turun hanya untuk ke kamar mandi, wc dan memanaskan makanan. Bekerja siang dan malam, menulis dan memperbaiki thesis. Alhamdulillah hari sabtu siang sudah saya kumpulkan revisi kedua saya untuk result, tinggal satu bab lagi yang belum, dan ya, saya ingin bersenang2 dahulu. Inilah hari yang tepat. Karena revisi bab lain dari supervisor saya juga belum datang.
Seperti biasa, begitu datang, kami ngobrol2 dahulu sambil menunggu yang lain datang dan menunggu bolanya mulai. Mengobrol dengan manusia!! Luar biasa... setelah sekian lama saya hanya berinteraksi dengan komputer, hari ini saya kembali merasa menjadi manusia, yang pada dasarnya makhluk sosial. Butuh untuk berinteraksi dengan makhluk hidup yang lain. Hari ini yang datang adalah bung Ro'il dan mbak atun sebagai tuan rumah, saya, bung arie, uda taufik, dito, bang ferry, mas yudhie, bung valen, bung reynaldi, dan om rudi.
Acara selanjutnya adalah makan siang sambil menonton bola!! Ini pertama kalinya saya tertarik nonton bola!! Karena yang main Indonesia kali ya... Dan YEY!!!! Indonesia menang vs philipine!!! Yuhuuuuuuu!!!! Seneng banget rasanya!!! ^o^
Karena cuaca di luar sedang turun salju dengan lebat, maka setelah menonton bola, kami lanjutkan dengan menonton yang lain. Kami pun nonton film "the longest yard". Saya benar2 menikmati saat itu. Duduk di sofa yang begitu nyaman, dalam ruangan hangat, bersama teman2, berbagai makanan tersedia, menonton film dan diselingi menikmati salju yang turun lebat di luar. Indah dan hangat. Kebetulan rumah bang Ro'il ini berada di tanjakan, jadi tak sedikit mobil di luar yang kesusahan mendaki jalan yang licin. Bahkan sebuah BMW pun harus di dorong. Hihihihi... Salju oh salju.
Namun sayang, tak berapa lama kemudian saya tertidur.. bukan karena filmnya yang membosankan, tapi memang jam biologis saya, jam 4-6 adalah waktu tidur siang. Makanya saya jadi ngatuk berat. :D ditambah lagi sofanya yang begitu nyaman.. Oh, aku tak kuasa menahan kantuk itu. Setelah nonton, acara perpisahan dengan uda Taufik. Uda taufik mau pulang ke tanah air rabu ini. Maka acara sambutan pun disambut hangat dan acara berlanjut menjadi diskusi yang menarik hingga waktu pun terlupakan. Ya!! Saya butuh dan rindu sekali saat seperti ini. Berdiskusi, ngobrol, mendengar cerita orang lain, ngobrol tentang banyak hal yang akhirnya menjadi rahmat karena perbedaan cara pandang dari setiap individu. Asyik nih mengutip kata Uda.. "perbedaan itu rahmat" ;)
Setelah makan malam, kami pun pamit pulang. Melihat salju yang begitu tebal, tak mungkin lah saya berani menaiki speda. Saya sudah pernah tergelincir dari sepeda karena salju, dan saya pikir cukup satu kali saja ;D
Kami berjalan kaki bersama2, sambil melewati rumah masing2. dan tentu saja, rumah terjauh adalah rumah saya. Bagaimana tidak, rumah saya berada di dekat ring timur, sedang rumah bang Ro'il di dekat ring barat. Kami berjalan kaki melewati ring selatan. luar biasa. Lebih jauh memang buat saya, tapi tidak terasa karena berjalan bersama2. sambil menikmati salju yang tebal, malam yang indah dengan hiasan lampu2 natal, dan tentunya di sela2 perjalanan, kami tak tahan untuk tidak saling menyerang dengan bola salju. Hahaha... What a beautiful day!! Sampai di rumah, hampir jam 10 malam. Marteen dan Valerie tidak pulang weekend ini karena ingin belajar sebelum natal. Setelah tahun baru mereka akan ujian. Alhamdulillah ada temennya..
Kalau di ringkas, maka 24 jam hari ini saya habiskan untuk 10 jam tidur dan 10 jam menjadi makhluk sosial, berinteraksi dengan manusia, 2 jam bersama komputer. Luar biasa!! Hari yang benar2 indah buat saya. Terima kasih ya Allah!! Alhamdulillahirabbil'alamin...